Perlu nggak sich sayuran dimasak???
Hm, perlu nggak perlu sich. Tergantung sama jenis sayurannya.
Orang-orang sering terpecah pada dua pendapat. Pendapat yang pertama bilang nggak perlu, soalnya kandungan nutrisi dalam sayuran bisa hilang kalau dimasak. Jadi, lebih baik dicuci bersih dengan air mengalir lalu makan mentah saja. Tapi disisi lain, orang-orang berpendapat kalau lebih baik dimasak untuk membunuh kuman-kuman atau za-zat berbahaya dari pupuk kimia dan pestisida yang banyak diberikan pada tanaman sayuran.
Nah, ada juga yang memasak sayuran itu berdasarkan kebiasaan yang diperoleh dari lingkungan. Kayak di Jepang sama Korea itu, sayuran kebanyakan dilahap mentah. Sedangkan di Indonesia kebanyakan dimasak dulu.
Oleh sebab itu, pada posting kali ini akan diberikan beberapa contoh sayuran yang
PERLU NGGAK PERLU DIMASAK...
1. Tomat
Ada ahli diet dari Food and nutrition Australia (CEK SENDIRI KEBENARANNYA), namanya Sharon Natoli yang bilang kalau tomat itu sebenarnya lebih baik dimasak dulu daripada dimakan mentah. Soalnya masih menurut beliau, pada saat proses memasak akan membantu memecah dinding sel tumbuhan, membuat nutrisi yang terkandung dalam tomat lebih mudah tersedia bagi sistem pencernaan.
Hohoho, tapi... ada tapinya nich! Menurut beliau juga, vitamin C yang terkandung dalam tomat (EMANGNYA TOMAT MENGANDUNG VITAMIN C???) bisa rusak saat dimasak karena kena panas... Jadi,,, ya,,, padu padankan saja...
2. Bayam
Wah, sayuran kesukaan saya ini...
Dalam Koran Tribun Jambi yang diterbitkan pada Minggu, 31 Juli 2011 (LIHAT SENDIRI ya...) dijelaskan kalau bayam ini memiliki kandungan kalsium yang tinggi (Hm, PANTESAN SI POPEYE SUKA ^_^). Nah, Selain itu, bayam punya kandungan oksalat yang bisa menghambat penyerapan kalsium ke tubuh (LHO KOK???). Kalau bayam dimasak, kandungan oksalatnya itu bisa berkurang dan yang lebih penting lagi proses pemasakan bayam dapat meningkatkan kandungan lutein, yakni anti opksidan yang sangat penting sebagai pelindung mata...
Wah, Bayam the best lah...
3. Brokoli
Kyak!!!
Sayuran yang satu ini bener2 banyak nutrisinya. Salah satunya sulforafane (BETUL NGGAK SICH TULISANNYA?), yaitu bahan kimia yang bertindak sebagai anti kanker. Wah, hebat ya... Hahahaha... Nah, kalau brokoli kita masak, bahan kimia itu bakal rusak. Oleh karena itu, paling baiknya brokoli dimakan mentah atau dikukus bentar,,, SEBENTAR SAJA...
4. Kubis
Kalo sayuran ini, mau dimasak atau nggak sama-sama baik untuk kesehatan. Asal jangan berlebihan...
5. Wortel
Ada sebuah penelitian di Amerika Serikat(Wuzzz,,, KAPAN BISA KESANA???), tepatnya di Arkansas yang menyimpulkan bahwa wortel ini lebih baik dimasak (SANGAT-SANGAT BAIK). Wortel yang sudah dimasak itu mengandung 34% antioksidan lebih banyak ketimbang mentah (BERAPA KALI LIPAT PERTAMBAHANNYA ya...). Selain itu, kandungan falkarinol, komponen dengan bahan antikanker juga akan lebih banyak...
Jadi, PERLU NGGAK SICH SAYURAN DIMASAK? Itu tergantung sama jenis sayurannya. Posting kali ini cuma 5 jenis yang bisa dipaparkan.
Semoga bermanfaat ya...